Senin, 24 Januari 2011

Beranda » Pria Zaman Sekarang Ingin Lebih Cepat Berkomitmen Ketimbang Memikirkan Seks

Pria Zaman Sekarang Ingin Lebih Cepat Berkomitmen Ketimbang Memikirkan Seks

Sebuah survey menunjukkan bahwa pria zaman sekarang ingin lebih cepat berkomitmen. Studi tersebut juga menemukan, pria lebih melihat cinta yang tulus dibanding daya tarik seksual.

Studi yang dilakukan di Washinton, Amerika Serikat itu mengikutsertakan lebih dari 5.000 wanita dan pria single yang berumur antara 21 tahun sampai 65 tahun. Dr Helen Fisher, seorang antropolog budaya, terkejut dengan hasil penelitian itu. Dia tidak menyangka, pria zaman sekarang lebih mudah untuk berkomitmen terhadap wanita.

"Terutama pria muda, usia antara 21 sampai 34 tahun, lebih bersemangat untuk menikah dibanding dengan wanita dengan umur yang sama. Pria juga lebih bersemangat untuk memiliki anak,"

Fisher menjelaskan pria lebih cepat jatuh cinta dan mereka cenderung langsung memperkenalkan kepada orang tuanya. Fisher menambahkan, pria lebih suka dengan wanita yang memiliki segala sesuatu yang pria cari tanpa melihat ketertarikan seksualnya.

Alasan tren baru ini mungkin disebabkan fakta bahwa wanita lebih produktif daripada sebelumnya, sehingga membuat mereka lebih mandiri.

"Wanita lebih sering menginginkan pergi bersama teman-teman wanitanya dibanding pria bersama teman prianya. Mereka juga ingin memiliki tabungan yang lebih banyak. Mereka lebih menginginkan pergi berlibur sendiri dibanding bersama pasangan,"

Jadi dapat disimpulkan kemandirian wanita membuat pria jatuh hati dan hal tersebut meyakinkan pria bahwa wanita mandiri merupakan partner yang tepat untuk mendampingi hidupnya.

www.orde-baru.blogspot.com